Berhasil Laksanakan Ops Ketupat Rinjani 2021, Kini Kapolda NTB Lounching Hasil Inovasi Jajarannya

    Berhasil Laksanakan Ops Ketupat Rinjani 2021, Kini Kapolda NTB Lounching Hasil Inovasi Jajarannya

    Mataram NTB - Kapolda NTB menghadiri Penyerahan Penghargaan Pemenang Lomba Posko, Pospam/Posyan/ dan Pos Terpadu Operasi Ketupat Rinjani 2021 dan Pembukaan Rakernis SDM Polda NTB bertempat di Tribun Lapangan Bhara Daksa Polda NTB.

    Kegiatan ini dihadiri pula oleh Ketua DPRD NTB, Wakapolda NTB, Danlanal Mataram Kadiskes NTB, Kasat Pol PP NTB,   Dandenpom AU, Kepala ASABRI Mataram, serta PJU Polda NTB.Mataram, 27 Mei 2021

    Adapun daftar pemberian penghargaan yang diberikan pada kegiatan tersebut diantaranya 

    Pemenang Lomba Posko Operasi Ketupat Tahun 2021

    1. Posko Polresta Mataram

    2. Posko Polres Lombok Timur

    3. Posko Polres Sumbawa

    Sedangkan Pemenang Lomba Pos Pengamanan/Pelayanan/Terpadu Operasi Ketupat Rinjani Tahun 2021sebagai berikut 

    1. Pos pelayanan Lembar Polres Lombok Barat

    2. Pos Pengamanan Senggigi Polres Lombok Barat

    3. Pos Pelayanan Bandara Udara Salahudin Polres Bima.

    Untuk Penilaian Panitia Bantuan Penerimaan (PABANRIM) Rekrutmen Polri Tahun 2021 Terbaik 

    1. Polres Lombok Barat

    2. Polres Sumbawa Barat

    3. Polres Lombok Utara

    Demikian juga Penilaian Perawatan Personel (Giat Yankes) Tahun 2021 yaitu

    1. Polres Lombok Tengah 

    2. Polres Lombok Barat

    3. Polres Bima

    Dalam sambutannya, Kapolda NTB mengatakan institusi Polri Khususnya Polda NTB memberikan apresiasi terhadap Posko serta Pospam/Pelayanan/Terpadu sebab telah bekolaborasi dalam membantu Provinsi NTB pada pelaksanaan operasi ketupat guna memperketat protokol kesehatan pada saat menjelang lebaran hingga pasca lebaran tersebut serta meminimalisir penularan Covid 19 pada masyrakat. 

    Ini Menunjukkan pesan bahwa aksi kolaboratif ini ditujukan demi mendedikasikan diri kepada masyarakat, bangsa dan negara. Pos pos tersebut harus tetap menunjukkan yang terbaik baik dari sisi tampilan maupun aplikasinya. Kami menilai pos pos tersebut telah melakukan yang terbaik guna memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat.

    Selain memberikan penghargaan kepada Pospam Kapolda NTB  bersama Karo SDM Polda NTB juga melaunching Aplikasi inovatif Biro SDM Polri yaitu Manajemen Talenta Polri (MTP).

    Terkait launching Aplikasi inovasi Biro SDM Manajemen Talenta Polri (MTP). Dalam kesempatannya Kapolda NTB mengatakan bahwa dirinya mendorong seluruh PJU untuk melakukan inovasi yang berbasis teknologi informasi untuk keberhasilan tugas dengan tujuan mempermudah dalam melakukan strategi tugas pokok fungsi masing masing. Untuk mapping proses rekrutmen Polri dan juga peningkatan pelatihan sumber daya Bintara Polri. 

    Selanjutnya Kapolda NTB juga secara simbolis membuka Rakernis Fungsi SDM Polda NTB. Kegiatan Rakernis tersebut nantinya akan dilanjutkan di Hotel Lombok Astoria. 

    Biro SDM adalah cikal bakal institusi dalam melakukan segala perbaikan. Oleh karena itu, rapat kerja teknis ini sangat penting bagi institusi Polri khususnya Polda NTB guna menghasilkan terobosan inovasi guna perbaikan bagi institusi Polri.  Ucapnya.

    Diakhir acara  Kapolda NTB juga meluangkan waktunya untuk mendampingi Kepala Cabang Asabri Mataram dalam Memberikan santunan Asabri kepada personel yang gugur dalam tugas kepolisian. Kapolda NTB pun tidak kupa menyampaikan ucapan terimakasih  kepada Asabri sebagai BUMN yang telah memberikan santunan sesuai dengan hak dari pada pertanggungan personel yang gugur dalam tugas.(Adbravo)

    NTB
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Wamen Kemenkumham Mendukung Kemenkumham...

    Artikel Berikutnya

    Pastikan Kesiapan Personil dalam Tugas,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Main-Main dengan Hukum? Waspada, 'Vigilante Virtual' Tak Pernah Tidur!
    KMHDI NTB Gelar Lokasabha XIV, Perkuat Sinergi dan Motivasi Generasi Muda Hindu
    Kapolsek Seteluk Dampingi Tim Binmas Polda NTB dalam Silaturahmi dan Bakti Sosial Pasca Pilkada
    Pasca Pilkada Aman, Polda NTB Gelar Silaturahmi dan Bakti Sosial di Sumbawa Barat
    141 Personel Polresta Mataram Amankan Konser NDX AKA di Episentrum Mall

    Ikuti Kami