Ribuan Penonton Padati Konser Anak Pulau 2025, Polresta Mataram Terjunkan Ratusan Personel Gabungan

    Ribuan Penonton Padati Konser Anak Pulau 2025, Polresta Mataram Terjunkan Ratusan Personel Gabungan

    Mataram, NTB – Ribuan penonton tumpah ruah di Lapangan Lanud ZAM, Selasa (23/04/2025) malam, untuk menyaksikan Konser Musik Anak Pulau 2025 yang menampilkan band lokal ternama, Amtenar. Untuk menjamin keamanan dan kelancaran acara besar tersebut, Polresta Mataram menerjunkan ratusan personel gabungan yang terdiri dari unsur TNI, Polri, dan kelompok masyarakat.

    Pengamanan ketat dilakukan sejak sore hari hingga usai acara. Sejumlah titik strategis dijaga untuk mencegah kemacetan, mengantisipasi potensi keributan, serta menjamin keselamatan para penonton dan artis yang tampil.

    Kapolresta Mataram AKBP Hendro Purwoko, S.I.K., M.H., melalui Plt. Kasi Humas Polresta Mataram AKP I Gusti Agung Suriawan, S.H., M.H., mengatakan bahwa pengamanan ini merupakan bentuk komitmen Polresta Mataram dalam mendukung kegiatan masyarakat yang bersifat hiburan namun tetap dalam koridor ketertiban.

    “Konser ini dihadiri ribuan penonton dari berbagai daerah, oleh karena itu pengamanan harus maksimal agar kegiatan berjalan aman dan lancar, ” ujar AKP Agung.

    Pengamanan tidak hanya dilakukan di dalam area konser, tapi juga mencakup jalur lalu lintas sekitar Lanud ZAM untuk menghindari penumpukan kendaraan dan potensi gangguan lainnya.

    Konser Musik Anak Pulau 2025 menjadi salah satu event hiburan yang paling ditunggu-tunggu masyarakat NTB, sekaligus menjadi momentum positif dalam menggeliatkan kembali industri hiburan dan ekonomi kreatif lokal. Dengan dukungan keamanan yang prima, acara ini sukses digelar tanpa insiden berarti.(Adb) 

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Sidang Praperadilan Pemalsuan Akta Pendirian...

    Artikel Berikutnya

    Kapolda NTB Buka Resmi Bimtek dan Uji Konsekuensi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Tingkatkan Profesionalisme Kehumasan, Kasi Humas Polres Lombok Utara Ikuti Bimtek dan Uji Konsekuensi Informasi Publik di Mataram
    Plt. Kasi Humas Polresta Mataram Ikuti Bimtek yang Diselenggarakan Divisi Humas Polri di Lingkup Polda NTB
    Kapolresta Mataram Hadiri Tasyakuran Keberangkatan Haji Sekda Kota Mataram, Wujud Eratnya Sinergitas Antar Lembaga
    Kapolresta Mataram Sambang Duka ke Rumah Duka Aipda Ali Imran, Wujud Kepedulian Keluarga Besar Polri
    Rayakan Hari Raya Galungan, Polsek Mataram Siagakan Pengamanan di Sejumlah Pura

    Ikuti Kami